#SPORA2014 ; The Spirit of Olympus. (Olympic on Campus)

#SPORA2014!

Sport and Art Euphoria 2014 yang bertema “The Spirit of Olympus” telah berlangsung tanggal 19-23 Mei 2014. Acara yang berlangsung lima hari ini dimulai dengan pembukaan parade oleh mahasiswa yang berpakaian dewa. Kemudian acara resmi dibuka dengan simbolis pelepasan burung pada pukul sekitar 4 sore. Pada hari pertama terdapat perlombaan futsal dan tenis meja. Seperti pertandingan Maskaskemaskawuh melawan G.I.H FC. Pertandingan pertama tenis meja adalah Febry Andriyanto, Ketua BEMJ Bahasa dan Sastra Inggris melawan dosen kita Pak Darya. Beberapa pertandingan berjalan. Kemudian ada Art Performance dari Febi, Rizal, Ilyas, dan Faris yang membawakan lagu Mirror oleh Justin Timberlake. Sejak hari pertama stand photo booth telah dibuka.
Hari kedua berlangsung sangat ramai. Pada hari kedua terdapat tenis meja, estafet, futsal, dan tentu saja photo booth. Pertandingan-pertandingan ini berlangsung seru. Tenis meja sudah sampai grand final yang dimenangkan oleh Ardy Irawan dengan juara dua Saher. Estafet berlangsung meriah. Ada yang memakai daster, meniup balon, and berlari-lari. Futsal masih melanjutkan pertandingan. Photo booth juga tak kalah ramainya. Ada delapan orang yang mengikuti lomba photo booth hari itu. Ya dan ada selingan art performance. Para alumni juga meramaikan acara.
Beralih ke hari ketiga. Sepinya jurusan karena perkuliahan yang hampir habis tidak menyurutkan semangat #SPORA2014. Para penonton antusias menyaksikan pertandingan panco, catur, futsal, dan photo booth. Antusiame panco sangat besar. Di sini pertandingan panco berakhir di Semi-Final untuk kategori cowo dan cewe. Kemudian catur juga bertanding dengan seru. Di sini babak berakhir pada Semi-Final juga. Futsal masih dalam pertandingan Semi-Final sampai pertandingan hari keempat.
#SPORA2014 hari keempat! Acara dimulai seperti biasanya. Namun kali ini sangat menarik karena terdapat Final perlombaan catur dan panco. Pertandingan catur dimenangkan oleh Ilyas dan Neni. Pertandngan panco juga berlangsung sangat seru. Untuk kategori high male dimenangkan oleh Dody, mid male adalah A.Susanto, dan mid female adalah Halimah. Terdapat juga pertandingan final estafet COOT melawan Pelari Cipularang. Lomba estafet dimenangkan oleh COOT. Pertandingan futsal antara KUDAPAN EFSI VS KOTAY & THE 7 DWARFES dimenangkan oleh KOTAY & THE 7 DWARFES. Saat pertandingan perlangsung, juga ada art performance dari Tata & Usoy.
HARI TERAKHIR #SPORA2014! Acara sempat tertunda hingga pukul 17.30 disebabkan hujan deras. Para alumni dan para senior sudah hari untuk pertandingan persahabatan dengan pemenang lomba futsal. Pertandingan final futsal dimenangkan oleh KOTAY & THE 7 DWARFES. Acara akan dilanjutkan menuju pertandingan persahabatan namun waktu sudah menunjukan waktu magrib. Dikarenakan sarana yang tidak memadai untuk melanjutkan pertandingan futsal, maka futsal pemenang dan alumni terpaksa gagal dilaksanakan. Acara dilanjutkan dengan art performance dari Aul, Seya, dan Faris. Kemudian #SPORA2014 ditutup dengan kilauan kembang api.

#SPORA2014 berlangsung meriah. Terima kasih kepada para peserta, senior, alumni, penonton, dan panitia yang telah berpartisipasi. Bagi yang ketinggalan #SPORA2014 jangan khawatir. Sehabis ini kita ada #BROS2014, Bring Education Among Us. Pasti seru deh jalan-jalan dengan teman ED kamu. Sampai jumpa pada kesempatan berikutnya!

No comments:

Post a Comment